156 Nama-Nama Bunga Lengkap dari A sampai Z

  • Esa Putra Tanjung
  • Agu 13, 2023
Nama-Nama Bunga

Waktuku.com – Terdapat beragam nama-nama bunga yang berfungsi untuk memberikan identitas pada tanaman yang cantik ini.

Bunga sendiri adalah salah satu bagian tanaman yang terdiri dari biji, organ reproduksi berupa benang sari dan putik, dan dikelilingi oleh mahkota bunga dan kelopak hijau. Semua bunga memiliki 4 bagian, yakni kelopak, mahkota, benang sari, dan putik.

Fungsi bunga dalam sebuah tanaman adalah untuk membentuk biji supaya tanaman dapat melakukan reproduksi dan melanjutkan keturunan.

Dari sekian banyak nama bunga yang ada di seluruh dunia, mungkin ada beberapa yang kamu belum familiar atau yang baru pertama kali diketahui.

Nama-Nama Bunga yang Mudah Ditanam di Rumah

1. Bunga Melati

Bunga Melati
image: gardenerspath

Bunga melati adalah jenis bunga yang umum ditemukan di rumah-rumah karena memang mudah dirawat sendiri dan tidak membutuhkan perlakuan khusus.

Bunga yang merupakan salah satu ikon Indonesia ini cara perawatannya sangat sederhana. Kamu hanya perlu menyiramnya setiap hari, dan memangkas bagian-bagian yang kurang rapi.

Selain itu berikan juga pupuk kompos secara berkala agar bunga melati dapat tumbuh dan berbunga dengan maksimal.

baca juga: Contoh Hewan Porifera

2. Bunga Kamboja

Bunga Kamboja
image: housing

Nama-nama bunga yang mudah untuk ditanam dan dirawat selanjutnya adalah bunga kamboja. Bunga kamboja seringkali dikaitkan dengan hal-hal mistis hingga beberapa mitos tertentu.

Hal tersebut mungkin karena beberapa jenis bunga kamboja banyak ditemukan di area pemakaman. Akan tetapi, bunga yang satu ini juga cukup sering dijadikan tanaman hias untuk mempercantik pekarangan rumah.

Cara merawatnya hanya tinggal disiram setiap hari dan membuang bagian-bagian yang mengganggu. Kamu juga bisa memperbanyak bunga ini dengan menggunakan teknik stek.

baca juga: Contoh Hewan Mollusca

3. Bunga Kembang Sepatu

Bunga Kembang Sepatu
image: allaboutgardening

Bunga kembang sepatu adalah spesies bunga yang banyak ditemukan di daerah dengan iklim tropis, salah satunya Indonesia. Bunga ini banyak ditemui untuk dijadikan tanaman hias dikarenakan kecantikannya.

Bunga kembang sepatu dapat tumbuh dengan baik apabila disiram dengan rutin dan daun-daun yang sudah rusak dipangkas secara berkala.

baca juga: Contoh Hewan Mamalia

4. Bunga Alamanda

Alamanda Flowers
image: wikipedia

Warna kuning cerah yang dimiliki bunga alamanda merupakan ciri khasnya yang membuatnya dikenali. Bunga alamanda juga menyebarkan wangi yang lembut dan tumbuhnya pun rimbun.

Bunga yang satu ini dikenal tahan terhadap perubahan cuaca, sehingga seringkali dijadikan sebagai pagar hidup. Bunga alamanda dapat hidup dalam waktu yang lama asalkan harus dipastikan untuk menyiramnya dengan rutin.

baca juga: Contoh Hewan Omnivora

5. Bunga Kemuning

bunga kemuning
image: biotifor

Bunga kemuning sekilas terlihat mirip dengan bunga melati. Keduanya juga memiliki karakteristik yang hampir serupa.

Namun, jika diperhatikan lebih detail, bunga kemuning punya bentuk kelopak yang berbeda dengan bunga melati. Bunga kemuning diketahui tidak terlalu memerlukan banyak air dalam perawatannya.

Akan tetapi, kamu tetap harus menyiramnya secara berkala agar jangan sampai bunga ini kekeringan. Untuk membuatnya tumbuh dengan lebih subur dan cepat, kamu bisa menambahkan pupuk kompos dengan rutin.

baca juga: Contoh Hewan Ovipar

6. Bunga Lili

Bunga Lili
image: britannica

Bunga lili sering disebut juga dengan nama bunga bakung. Bunga yang satu ini memiliki karakteristik berupa warna dan bentuk kelopaknya yang tidak hanya terlihat cantik, namun juga anggun.

Bunga lili dapat tumbuh dengan baik di berbagai tempat, termasuk tempat yang kurang terpapar cahaya matahari. Namun, bunga ini tetap harus rutin diberikan air agar jangan sampai kering dan layu.

baca juga: Contoh Hewan Vertebrata

Nah, berikut ini daftar nama-nama bunga dalam bahasa Indonesia, Latin, hingga Inggris.

Nama-Nama Bunga Bahasa Indonesia dan Latin

1. Amarilis (Amaryllis sp)
2. Ajang kelicung (Diospyros macrophylla)
3. Anggrek bulan (Phalaenopsis amabilis)
4. Anggrek hitam (Coelogyne pandurata)
5. Anggrek mutiara (Coelogyne asperata)
6. Alamanda (Allamanda cathartica)
7. Anggrek Bibir Berbulu 9Coelogyne speciosa)
8. Anggrek Kantung Kolopaking (Paphiopedilum kolopakingil fowlie)
9. Anyelir (Dianthus caryophyllus)
10. Aquilegia (Aquilegia vulgaris)
11. Asoka (Saraca asoca)
12. Aubrieta (Aubrieta deltoidea)
13. Azalea (Rhododendron)
14. Anggrek Serat (Dendrobium utile)
15. Anggrek Larat (Dendrobium phalaenopsis)
16. Bugenvil (Bougainvillea)
17. Bunga Bakung (Lilium)
18. Bunga Bangkai Raksasa (Amorphophallus titanum)
19. Bunga Botan (Paeonia)
20. Bunga Nusa Indah (Mussaenda philippica)
21. Bunga Matahari (Heliantuhus annuus)
22. Bunga Kuku Macan (Mucuna bennettii)
23. Bunga Sepatu (Compellere hibisco)
24. Bergenia (B. crassifolia)
25. Bunga Telang (Asian pigeonwings)
26. Bunga Tasbih (Canna lily)
27. Calendula (C. officinalis)
28. Cempaka Putih (Michelia alba white)
29. Cempaka Telor (Magnolia coco)
30. Coreopsis (Coreopsis verticillata)
31. Cleome (Cleome)
32. Clover (Trifolium hybridum)
33. Cattleya (cattleya)
34. Cempaka Kuning (Michelia champaka)
35. Coneflower (Echinacea purpurea)
36. Edelweiss Jawa (Anaphalis javanica)
37. Flamboyan (Delonix regia)
38. Gerbera (Gerbera)
39. Gloksinia (Gloxinia speciosa)
40. Geranium (Geranium)
41. Hortensia (Hydrangea)
42. Kaliko (Alternanthera bettzickiana)
43. Kacapiring (Gardenia jasminoides)
44. Kamboja (Frangipani)
45. Kecombrang (Etlingera elatior)
46. Kamelia Jepang (Camellia japanica)
47. Kastuba (Euphorbia pulcherrima)
48. Kenanga (Cananga odorata)
49. Kemuning (Murraya paniculata)
50. Kencana Ungu (Ruellia simplex)
51. Kasturi (Abelmoschus moschatu)
52. Kecubung (Datura metel)
53. Krisan (Crysanthemum)
54. Lavender (Lavandula)
56. Lavatera (Malva arborea)
57. Mawar Alba (Rose alba L.)
58. Mawar Liar (R. acicularis)
59. Melati (Jasminum)
60. Melati Putih (Jasminum sambac)
61. Nasturtium (Tropaeolum majus)
62. Oleander (Nerium oleander)
63. Orpine (Hylotelephium telephium)
64. Pacar air (Impatiens balsamina)
65. Pakis Giwang (Euphorbia milii)
66. Petrea (Petrea volubilis)
67. Padma Raksasa (Rafflesia arnoldii)
68. Putri Malu (Mimosa pudica)
69. Randa tapak (Taraxacum)
70. Sakura (Prunus)
71. Sedap Malam (Tuberose)
72. Saliara (Lantana camara)
73. Sinyo Nakal (Duranta erecta L)
74. Seroja (Nelumbo nucifera Gaertn)
75. Teratai (Nymphaea)
76. Tulip (Tulipa)
77. Torenia (Torenia fournieri)
78. Widuri (Calotropis gigantea)
79. Wijayakusuma (Disocactus anguliger)
80. Yareta (Azorella compacta)

Nama-Nama Bunga Bahasa Inggris

1. Apple Blossom (Bunga Apel)
2. Aster Flower (Bunga Aster)
3. Asoka Flowers (Bunga Asoka)
4. Allamanda (Bunga Alamanda)
5. Azalea (Bunga Azalea)
6. Ageratum (Bunga Bandotan)
7. Anthurium (Bunga Gelombang Cinta)
8. Bell Flower (Bunga Lonceng)
9. Button Flowers (Bunga Kancing)
10. Buttercup flower (Bunga Mangkok)
11. Bougainvillea (Bunga Bugenvil)
12. Bluebell (Bunga Lonceng Biru)
13. Cactus (Kaktus)
14. Cherry Blossom (Bunga Sakura)
15. Clover (Bunga Semanggi )
16. Chrysanthemum (Bunga Krisan)
17. Corpse Flower (Bunga Bangkai)
18. Calendula Flower (Bunga Kalendula)
19. Crocus (Bunga Kuma-Kuma)
20. Carnation Flower (Bunga Anyelir)
21. Cosmos (Bunga Kosmos)
22. Candytuft (Bunga Candytuft)
23. Dahlia Flowers (Bunga Dahlia)
24. Dandelion Flower (Bunga Randa Tapak)
25. Daisy Flower (Bunga Aster)
26. Daffodil (Bunga Daffodil)
27. Delphinium Flower (Bunga Larkspur/Lumba-Lumba)
28. Edelweiss Flower (Bunga Edelwiss)
29. Fressie Flower (Bunga Fresia)
30. Eremurus Flower (Bunga Eremurus)
31. Four o’clock Flower (Bunga Pukul Empat)
32. Echinecesa Flower (Bunga Echinacea)
33. Garbera (Bunga Garbera)
34. Geranium (Bunga Geranium)
35. Gladiolus (Bunga Gladiolus)
36. Gardenia (Bunga Gardenia)
37. Gomphrena (Bunga Kenop)
38. Gloxinia (Bunga Gloxinia)
39. Honeysuckle Flower (Bunga Kamperfuli)
40. Hyacinth Flower (Bunga Eceng Gondok)
41. Hibiscus Flower (Bunga Kembang Sepatu)
42. Hawthorn (Bunga Hawthorn)
43. Heliconia Flower (Bunga Pisang)
44. Iris Flower (Bunga Iris)
45. Jasmine (Bunga Melati)
46. Kalanchoe (Bunga Kalanchoe)
47. Lavatera (Bunga Lavatera)
48. Lotus (Bunga Teratai)
49. Lipine (Bunga Lupin)
50. Lily (Bunga Bakung)
51. Magnolia (Bunga Cempaka)
52. Mimosa (Bunga Putri Malu)
53. Mussaenda (Bunga Nusa Indah)
54. Nigella (Bunga Jintan)
55. Night Queen (Bunga Wijaya Kusuma)
56. Orchid (Bunga Anggrek)
57. Poppy Flower (Bunga Madat)
58. Peony Flower (Bunga Peony)
59. Quince Flower (Bunga Quinsi)
60. Rose Flower (Bunga Mawar)
61. Sunflower (Bunga Matahari)
62. (Snowball Bush (Bunga Bola Salju)
63. Saffron (Bunga Safron)
64. Strawflower (Bunga Jerami)
65. Thistle (Bunga Widuri)
66. Tuberose (Bunga Sedap Malam)
67. Venus Flytrap (Bunga Pemakan Serangga)
68. Water Lily (Bunga Lili Air)
69. Yarrow Flower (Bunga Yarrow)
70. Zinnia Flower (Bunga Zinnia)