Liga Utama Akademi
Negara | England Wales |
---|---|
Dibentuk | 1997 |
Dibubarkan | 2012 |
Divisi | 4 |
Jumlah tim | 40 |
Tingkat pada piramida | 1 |
Degradasi ke | Football League Youth Alliance |
Piala domestik | Piala FA Pemuda |
Juara bertahan liga | Fulham |
Liga Utama Akademi (bahasa Inggris: Premier Academy League), kadang-kadang disingkat FAPAL) adalah tingkat teratas sepak bola pemuda di Inggris sebelum ia digantikan oleh liga baru yang diusulkan oleh Elite Performance Plan Player pada tahun 2012, yang diterima oleh 72 klub anggota The Football League pada tanggal 20 Oktober 2011.[1]
Liga ini diikuti oleh tim akademi dari klub Liga Primer dan beberapa klub Football League, termasuk termasuk tim akademi dari klub Wales, Cardiff City. Liga ini berada di atas divisi kedua sepak bola pemuda yaitu Aliansi Liga Sepak Bola Pemuda (bahasa Inggris: Football League Youth Alliance) yang diikuti oleh tim dari Football League dan Liga Conference.
Liga ini didirikan pada tahun 1997 dengan nama FA Premier Youth League, menggantikan liga pemuda berbasis regional seperti South East County League sebagai tingkat atas sepak bola pemuda. Kompetisi ini kemudian diubah pada tahun 1998 dengan memperkenalkan sistem akademi oleh FA sehinggu namanya diganti menjadi FA Premier Academy League.
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ "Football League votes through plan to change youth set-up". BBC News. Diakses tanggal 3 Juni 2013.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- (Inggris) Klasemen liga: A Diarsipkan 2011-09-25 di Wayback Machine. · B Diarsipkan 2011-10-19 di Wayback Machine. · C Diarsipkan 2011-09-27 di Wayback Machine. · D Diarsipkan 2011-11-09 di Wayback Machine.
- (Inggris) Jadwal pertandingan dan hasil Diarsipkan 2009-02-20 di Wayback Machine.
- (Inggris) Buletin Diarsipkan 2008-04-10 di Wayback Machine.