Lompat ke isi

Captain Underpants: The First Epic Movie

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Captain Underpants:
The First Epic Movie
Poster film yang menunjukkan seorang pria dengan celana dalamnya dan jubah di lehernya, berdiri di atas bangunan. Sebuah bulan menunjukkan siluet celana dalam.
Poster perilisan layar lebar
SutradaraDavid Soren
Produser
SkenarioNicholas Stoller
Berdasarkan
Captain Underpants
oleh Dav Pilkey
Pemeran
Penata musikTheodore Shapiro
Perusahaan
produksi
Distributor20th Century Fox
Tanggal rilis
Durasi89 menit[1]
NegaraAmerika Serikat
BahasaBahasa Inggris
Anggaran$38 juta[2]

Captain Underpants: The First Epic Movie adalah sebuah film komedi-petualangan pahlawan super animasi-komputer 3D Amerika Serikat tahun 2017 berdasarkan pada serial novel anak-anak Captain Underpants karya Dav Pilkey. Film ini diproduksi oleh DreamWorks Animation dan Scholastic Entertainment, yang dianimasikan oleh Mikros Image. Film ini disutradarai oleh David Soren dan Rob Letterman, dengan membintangi Kevin Hart, Ed Helms, Nick Kroll, Thomas Middleditch, Jordan Peele dan Kristen Schaal.

Film ini bercerita tentang dua siswa iseng di sekolah dasar imajinatif bernama George Beard dan Harold Hutchins (Hart, Middleditch) yang menghipnosis kepala sekolah mereka yang kejam bernama Mr. Krupp (Helms), sehingga membuatnya mengira bahwa dia adalah Captain Underpants, seorang pahlawan dalam buku komik yang ditulis bersama oleh George dan Harold. Film ini diputar perdana pada 21 Mei 2017 di Los Angeles dan dirilis pada 2 Juni 2017, dalam bentuk 3D dan 2D di Amerika Serikat. Film ini adalah film terakhir DreamWorks Animation yang didistribusikan oleh 20th Century Fox sebelum hak distribusi film DreamWorks Animation dipindahkan ke Universal Pictures pada tahun 2018.

  • Kevin Hart sebagai George Beard, siswa kelas empat. Dia adalah teman terbaik Harold dan peulis cerita komik yang dibuatnya bersama Harold.[3]
  • Ed Helms sebagai Tn. Benjamin "Benny" Krupp/Captain Underpants, kepala sekolah dari Sekolah Dasar Jerome Horwitz, yang terhipnosis untuk menjadi pahlawan super yang dibuat oleh George dan Harold.[3]
  • Thomas Middleditch sebagai Harold Hutchins, siswa kelas empat. Dia adalah teman terbaik George dan penggambar ilustrasi komik yang dibuatnya bersama George.[3]
  • Nick Kroll sebagai Profesor Pippy Pee-Pee Poopypants, seorang ilmuwan yang marah karena selalu diejek dan tidak dianggap serius sehingga ia memutuskan untuk mengambil alih dunia dan menghancurkan Captain Underpants.[3]
  • Jordan Peele sebagai Melvin Sneedly, musuh George dan Harold yang merupakan seorang bocah ajab penemu; Dia menjadi sahabat karib dari Profesor Poopypants.[3]
  • Kristen Schaal sebagai Edith, wanita pemalu yang jatuh cinta dengan Mr. Krupp.[4]
  • Dee Dee Rescher sebagai Ny. Tara Ribble
  • Brian Posehn sebagai Tn. Rected, pembimbing konselor Sekolah Dasar Jerome Horwitz.
  • Mel Rodriguez sebagai Tn. Morty Fyde, guru sains Sekolah Dasar Jerome Horwitz.
  • Gray Griffin sebagai Ny. Edith Anthrope, sekretaris Sekolah Dasar Jerome Horwitz.
  • Fred Tatasciore sebagai Tn. Meaner, guru gym Sekolah Dasar Jerome Horwitz.

Perilisan

[sunting | sunting sumber]

Captain Underpants: The First Epic Movie sebelumnya dijadwalkan untuk dirilis pada tanggal 10 Maret 2017 oleh 20th Century Fox,[5] namun pada bulan September 2015, The Boss Baby mengambil alih tanggalnya.[6] Jadwal perilisan film ini kemudian dipindahkan ke tanggal 2 Juni 2017.[7][8] Untuk wilayah lain seperti Eropa dan Asia akan baru dirilis antara bulan Juli hingga Oktober 2017. Penayangan perdana film ini pada tanggal 21 Mei 2017 di Regency Village Theatre di Los Angeles.[9]

Penyambutan

[sunting | sunting sumber]

Box office

[sunting | sunting sumber]

Di Amerika Utara, film ini dirilis bersamaan dengan film Wonder Woman, dan ditargetkan akan menghasilkan sekitar $20 juta dari 3.434 bioskop di akhir pekan pembukaannya.

Tanggapan kritikus

[sunting | sunting sumber]

Pada Rotten Tomatoes, film ini mendapat nilai 86% dari 58 ulasan dengan nilai rata-rata 6,9/10.[10] Pada Metacritic, film ini mendapatkan skor 70/100 dari 20 kritikus.[11]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Captain Underpants: The First Epic Movie". AMC Theatres. Diakses tanggal May 21, 2017. 
  2. ^ "Box Office Preview: 'Wonder Woman' Readies for $95M-Plus U.S. Debut". The Hollywood Reporter. June 1, 2017. 
  3. ^ a b c d e DreamWorks Animation (January 21, 2014). "Captain Underpants Saves The Day By Recruiting Top Comedy Talent To Voice New DreamWorks Animation Film" (Siaran pers). PR Newswire. Diakses tanggal January 22, 2014. 
  4. ^ Snetiker, Marc (June 28, 2016). "Captain Underpants movie recruits Kristen Schaal". Entertainment Weekly. Diakses tanggal December 26, 2016. 
  5. ^ Fleming Jr., Mike (February 26, 2015). "Rob Letterman Doffs 'Captain Underpants'; 'Turbo's David Soren Being Fitted For DWA Pic". Deadline. Diakses tanggal March 5, 2015. 
  6. ^ McClintock, Pamela (September 18, 2015). "Hugh Jackman's 'Greatest Showman on Earth' Pushed a Year to Christmas 2017". The Hollywood Reporter. Diakses tanggal September 19, 2015. 
  7. ^ "Theatrical Movie Schedule Changes and Additions". Box Office Mojo. March 27, 2016. Diakses tanggal March 27, 2016. 
  8. ^ Coggan, Devan (December 24, 2016). "Captain Underpants leaps to the big screen in exclusive first look". Entertainment Weekly. Diakses tanggal December 25, 2016. 
  9. ^ "Kevin Hart, Kristen Schaal attend 'Captain Underpants' premiere in Los Angeles". United Press International. May 22, 2017. Diakses tanggal May 22, 2017. 
  10. ^ "Captain Underpants: The First Epic Movie (2017)". Rotten Tomatoes. Diakses tanggal June 2, 2017. 
  11. ^ "Captain Underpants: The First Epic Movie reviews". Metacritic. Diakses tanggal June 2, 2017.