Gayatri's Reviews > A Scarf for Keiko

A Scarf for Keiko by Ann Malaspina
Rate this book
Clear rating

by
73606531
's review

really liked it

A Scarf for Keiko mengambil latar di tahun 1940 an saat kondisi Amerika dan Jepang memanas.

Keiko merupakan perempuan berkebangsaan Amerika yang memiliki keturunan Jepang. Di sekolah,

Keiko kerap menerima perilaku yang tidak menyenangkan, dikucilkan, bahkan rasis.

Di pelajaran menjahit, Sam merasa kesulitan membuat rajutan kaus kaki yang akan dikirimkan kepada kakaknya, Mike yang sedang berperang. Melihat itu, Keiko ingin membantu, namun Sam langsung menolak mengingat Keiko yang dijauhi oleh teman-temannya.

Perilaku rasis yang diterima Keiko terus berlanjut di luar sekolah. Sam mulai khawatir dan memikirkan Keiko.

Hingga perang antara Amerika dan Jepang meledak, Keiko dan keluarganya harus dipindahkan ke kamp konsentrasi untuk menghindari kekacauan terhadap keturunan Jepang.

Selama Keiko jauh, Sam membuat syal untuk Keiko.

Wow, ga nyangka di dalam cerita anak ternyata mengangkat permasalahan yang pelik di zamannya 👏

Sejujurnya aku ga begitu suka sejarah, tapi karena dikemas menjadi cerita yang menarik, aku sampe searching2 apa sih artinya Internment Camp.

Jadi Internment Camp atau Kamp Konsentrasi adalah relokasi paksa terhadap warga Amerika keturunan Jepang selama Perang Dunia ke-2. Hal ini dilakukan karena setelah serangan Jepang di Pearl Harbour, orang Amerika keturunan Jepang dicurigai menjadi agen mata-mata bagi Jepang. Untuk menjaga keamanan nasional, maka dibuatlah Kamp Konsentrasi untuk mengawasi orang keturunan Jepang di Amerika.

Nah kan jadi bahas sejarah 😅

Hal yang bisa dijadikan refleksi adalah sebuah persahabatan tidak terbatas dari segala ras dan latar belakang. Seperti halnya Sam dan Keiko. Rasanya banyak kisah persahabatan yang terhambat atau bahkan kandas karena situasi perang. Sedih 😭
1 like · flag

Sign into Goodreads to see if any of your friends have read A Scarf for Keiko.
Sign In »

Reading Progress

February 5, 2024 – Started Reading
February 5, 2024 – Shelved
February 7, 2024 – Finished Reading

No comments have been added yet.