Tampilkan postingan dengan label Pianika. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pianika. Tampilkan semua postingan

21 Desember 2013

Belajar Pianika - Akor Dominant Septime 7th

Akor Dominant Septime 7th
Akor Dominant Septime 7th

Akor dominant septime (7th) adalah akor mayor dasar ditambah nada ketujuh dengan interval minor (m7) dari nada pertama (root) sehingga susunannya terdiri dari nada 1 (root) + nada 3 + nada 5 + nada (7-½). Dengan demikian akor dominant septime (7th) terdiri dari 4 nada. Jika sudah hafal dengan susunan akor mayor, maka akan sangat mudah dalam menyusun akor dominant septime (7th).

20 Desember 2013

Belajar Pianika - Akor (Chord) Minor

Akor (Chord) Minor
Akor (Chord) Minor

Pada tulisan sebelumnya telah dibahas tentang akor mayor dan akor balikan (inversi). Nah, pada tulisan kali ini aku akan membahas tentang akor minor. Akor minor adalah akor yang terdiri dari 3 nada, serta memiliki interval nada sebanyak 1½ dan 2. Maksudnya jarak dari nada pertama ke nada kedua adalah 1½ interval, serta jarak dari nada kedua ke nada ketiga adalah 2 interval.

19 Desember 2013

Belajar Pianika - Akor Balikan (Inversi)

Akor Balikan (Inversi)
Akor Balikan (Inversi)

Yup, pada tulisan sebelumnya aku telah membahas tentang akor (chord) mayor dasar pada alat musik pianika (baca: Belajar Pianika - Akor (Chord) Mayor Dasar). Nah, pada tulisan kali ini aku akan membahas tentang akor balikan atau chord inversions.

18 Desember 2013

Belajar Pianika - Akor (Chord) Mayor Dasar

Akor (Chord) Mayor Dasar
Akor (Chord) Mayor Dasar

Hmm, jika sudah cukup mahir memainkan alat musik pianika secara melodi atau memainkan lagu (musik) dengan susunan nada-nada tunggal, tahapan selanjutnya belajar memainkan pianika sebagai musik pengiring. Untuk dapat bermain sebagai pengiring kita harus belajar dan memahami tentang akor atau chord.

16 Desember 2013

Susunan Not Angka & Not Huruf Pada Pianika

Pianika
Pianika

Pada tulisan sebelumnya telah dijelaskan tentang bagaimana cara mempersiapkan alat musik pianika (melodika) dan cara memainkannya. Namun bagi yang belum pernah memainkannya pasti akan kebingungan di mana letak nada DO, RE, MI dan nada-nada lainnya. Tuts mana yang harus ditekan? Nah, pada tulisan kali ini aku akan membahas tentang susunan not angka dan not huruf pada alat musik pianika.

15 Desember 2013

Cara Menyiapkan & Menyimpan Pianika

Pianika (Melodika)
Pianika (Melodika)

Pada tulisan kali ini aku akan menjelaskan tentang cara menyiapkan alat musik tiup pianika (melodika) sebelum dimainkan, serta juga cara menyimpannya setelah selesai dimainkan. Metode menyiapkan dan menyimpan pianika dengan baik dan benar termasuk perawatan alat musik pianika agar tetap terlihat menarik serta juga menjaga kualitas suaranya.

14 Desember 2013

Pianika Yamaha P-32D

Pianika Yamaha P-32D
Pianika Yamaha P-32D

Ada minimal 2 alat musik yang pernah dipelajari dan dimainkan ketika kita duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP), yaitu recorder soprano (sejenis seruling) dan pianika. Yup, itupun belajarnya hanya sebatas mengenal urutan nada dan memainkan beberapa lagu saja. Mata pelajaran seni musik masih digabung dengan seni rupa (dan atau juga seni tari) sehingga waktu penyampaian materi oleh guru yang bersangkutan terbatas. Hmm, jadi para murid yang tertarik dengan pelajaran seni musik biasanya menambah jam belajar dan berlatih alat musik di luar waktu sekolah. Entah itu berlatih dengan guru (les privat) atau secara mandiri (otodidak).